Wednesday, December 23, 2015

Mengukur Bayang Sepanjang Badan

Kalimat bijak ini selalu saya bawa dalam perjalanan hidup saya yang sedari kecil jauh dari keluarga kandung, tolak ukur dari pribahasa ini membuat saya selalu sadar, dalam hidup kita hanya selalu bisa berharap, berusaha, berdoa dan ikhlas.

Begitu juga dalam halnya membangun usaha, bayang-bayang sepanjang badan disini dapat diartikan 'selalu mengukur kemampuan ketika hendak membuat keputusan'.

Tak heran terkadang ini yang membuat saya ujung-ujungnya mengikhlaskan semua. Hikmah besar dari sebuah kejadian pait akan selalu ada dan pasti ada, karena memang begitu kodratnya.

Pada hari ini, saya dan teman-teman owner di Acara.co.id dan Karcis.co.id resmi mengumumkan usaha kami tersebut akan kami jual.

Sedih? Tentu... 5 tahun lebih saya membangun ini mati-matian, dan ditengah jalan (2012) masuk partner I dan pertengahan tahun 2015 masuk partner II.

Saat sedih begini saya sadar, saya harus mempraktekkan/mengaplikasikan yang namanya 'Mengukur Bayang Sepanjang Badan', jadi tidak hanya sebatas teori saja.

Ya semoga Acara.co.id + Karcis.co.id mendapatkan tempat baru yang tepat untuk mereka tumbuh cepat menjadi besar dan menguasai marketplace-nya, "ONE STOP DIGITAL ENTERTAINMENT MARKETPLACE", Aamiin.

dijual-acara-co-id-karcis-co-id-for-sell



No comments:

Post a Comment